Senin, 09 Januari 2012

Wahai ukhty,...

wahai ukhti jagalah tubuh dan kecantikanmu
jangan biarkan setiap orang bisa dengan mudah menikmati kecantikan dan keindahan tubuhmu
betapa sangat berharga, betapa kami sangat mengagumi akan sosok dirimu
jangan jatuhkan harga dirimu dengan mengobral keindahan tubuh dan kecantikanmu

tidakkah engkau merasa kasihan kepada kami yang selalu menundukan pandangan ketika bertemu denganmu
sakitnya menahan nafsu yang begitu besar ketika bertemu denganmu
hanya karena kalian memamerkan keindahan tubuh kepada kami
kami tidak ingin menjadikan kalian para wanita menjadi hina dimata kami
kami ingin selalu menggungkan kaum kalian di mata kami

wahai ukhti kasihanilah kami dengan tidak mengolok-olok kami dengan tubuh kalian
bagaimanapun kami adalah mahluk lemah, yang harus berjuang mati-matian untuk menahan nafsu kami

wahai ukhti Kecantikanmu dan keindahanmu itu harta berharga bukan barang murah yang bisa dinikmati dengan mudah. 
Dimana nilainya jika setiap mata begitu leluasa memandang cantiknya rupa dan indahnya tubuhmu.
Dimana harganya jika kecantikan dan tubuhmu telah diumbar,dipajang dengan ringan tanpa sungkan. 
Dimana kehormatanmu sebagai hamba Tuhan, jika setiap orang begitu mudah menikmati memandang wajah dan tubuhmu



SABDA NABI ShallaLLohu Alayhi Wa Sallam :

"Wanita manapun yang berdiri bersama selain suaminya, dan orang lain itu bukan muhrimnya, maka Allah Swt. pasti akan menyuruhnya berdiri di tepi neraka Jahannam dan setiap kalimat yang diucapkan akan tertulis baginya... seribu kejelekan."

Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu berkata Rasulullah shalallahu alaihi wasallam bersabda :“Sesungguhnya Allah tidak melihat kepada jasad-jasad kalian dan tidak juga kepada rupa-rupa kalian akan tetapi Allah melihat kepada hati-hati kalian (dan amalan-amalan kalian)” (HR. Muslim)

WaLLohu A'lam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar